Cara Personalisasi Foto Blog Agar Terlihat Profesional

Jujur, styling foto bukan bakat alami bagi saya, tapi itu sesuatu yang harus saya kuasai sebagai blogger, tidak perlu jadi ahli photoshop atau corel draw untuk memulainya. Kamu bisa menggunakan hasil fotomu sendiri atau memoles foto gratis di internet sesuai kebutuhan.

Cara Styling Foto Blog Agar Terlihat Profesional

Ini juga merupakan cara yang bagus untuk berlatih fotografi dan menemukan bagaiama kita mendesain foto blog kita. Lihat beberapa tips di bawah ini untuk membuat foto atau gambar blogmu jadi lebih menarik!

1. Untuk hal yang termudah kita bisa menggunakan teknik crop atau resize. Kita bisa meng-crop foto sesuai ukuran yang kita butuhkan, bisa 1:1, 16:8 dan lainnya. Jika kamu ingin share postinganmu ke Pinters, saya sarankan crop atau resize foto ke ukuran pin di pintrrest, yaitu 600x900 pxl. Karena pengguna pinterest lebih suka foto berukuran tersebut, dibanding kotak maupun persegi panjang.

2. Jika Kamu sering berada di Instagram, Kamu mungkin tidak asing Dengan "flat lays". Kamu bisa gunakan ide tersebut untuk foto di blogmu. Apalagi jika foto flat mu minimalist, ini jauh lebih bagus. Karena banyak orang yang lebih suka foto bersih dan minimalist.

3. Gunakan Picmonkey atau Canva untuk mendapatkan ide kreatif lainnya. Apa lagi di Canva banyak menyediakan desain template gratis untuk digunakan. Dan desainnya sangat memuaskan. Tidak hanya untuk blog, untuk postingan facebook, pinterest, instagram story juga disediakan disana. Tinggal bagaimana kamu berkreasi.

4. Jika masih belum puas dengan hasil foto yang kamu desain untuk blog. Kamu bisa cari banyak referensi di google. Banyak situs yang memberikan tips gratis tentang fotografi dan desain untuk blog.

Baca juga:


5. Menggunakan teks font yang cantik dan keren untuk desian fotomu juga ide yang bagus. Kamu bisa mengunduh banyak font keren di situs penyedia font gratis seperi dafont dan 1001 font. Kamu bisa berkreasi sesukamu dengan font. Seperti yang saya gunakan untuk setiap foto blog.

Jadi kamu tidak perlu membayar mahal untuk mendesain foto blogmu. Gunakan aplikasi gratis, tool gratis, dan font gratis untuk berkreasi sesuai gayamu. Jika ada yang ingin ditanyakan jangan lupa tinggalkan komentar kalian dibawah ini.

styling foto blog

undygun

Hi! I'm Undi Gunawan also know as undygun in internet. I'm anime an d kpop antusias. Full time Blogger who love coffee ��

4 Komentar

  1. keren gan artikelnya saran ane sih tinggal perlu di panjangin lagi

    BalasHapus
    Balasan
    1. ok ok! thanks sarannya.. akan berusaha untuk menulis lebih panjang lagi

      Hapus
  2. Thanks informasi tips styling fotonya sob.

    BalasHapus
Lebih baru Lebih lama