Cara simpan story instagram - Sebelum langsung ke pembahasan, kita perlu tahu awal mula Instagram stories. Awalnya fitur Instagram Stories sudah digunakan terlebih dahulu oleh aplikasi Snapchat, ya memang karena itu adalah fitur utama Snapchat, yang membedakannya dari aplikasi social media lainnya. Hingga pada akhirnya Instagram meniru fitur tersebut menjadi Instagram Stories yang mirip dengan Snapchat. Fitur stories ini benar-benar populer dengan lebih dari 400 juta orang yang menggunakan fitur ini setiap harinya.
Story menawarkan cara singkat dan kasual untuk berbagi konten dengan teman dan followers, tanpa harus menguploadnya ke instagram feed. Story dapat dibagikan kepada semua followers, atau kepada beberapa orang yang dipilih melalui opsi teman dekat. Karena Instagram dimiliki oleh Facebook, kita juga bisa membagikan Instagram Story langsung ke Facebook story, untuk menjangkau teman-teman di kedua platform.
Gambar dan video yang diposting ke stoy hanya akan terlihat hingga 24 jam saja, setelah itu, konten tersebut menghilang selamanya. Tapi kamu bisa mengaksesnya dari arsip pribadi dan bahkan memilih untuk menampilkan berita pilihan secara permanen sebagai "highlight" di halaman profil Instagram. Kamu juga dapat menyimpan story-mu di ponsel, baik menyimpan setiap gambar atau video secara satu persatu atau mengunduh seluruh cerita sebagai satu video. Ini berguna jika kamu ingin berbagi konten dengan platform media sosial lain, seperti Twitter. Namun, jika kamu ingin menyimpan story orang lain, itu sedikit lebih rumit.
Untuk story berupa foto, cara termudah untuk menyimpan story adalah dengan menggunakan screenshot. Untuk setiap HP berbeda-beda cara mengambil screenshot. Jika HP kalian samsung, cukup tekan tombol lock screen+home. Namun, screenshot tidak berfungsi untuk video, jika kalian ingin menyimpan video, kalian memerlukan aplikasi pihak ketiga.
Gambar dan video yang diposting ke stoy hanya akan terlihat hingga 24 jam saja, setelah itu, konten tersebut menghilang selamanya. Tapi kamu bisa mengaksesnya dari arsip pribadi dan bahkan memilih untuk menampilkan berita pilihan secara permanen sebagai "highlight" di halaman profil Instagram. Kamu juga dapat menyimpan story-mu di ponsel, baik menyimpan setiap gambar atau video secara satu persatu atau mengunduh seluruh cerita sebagai satu video. Ini berguna jika kamu ingin berbagi konten dengan platform media sosial lain, seperti Twitter. Namun, jika kamu ingin menyimpan story orang lain, itu sedikit lebih rumit.
Untuk story berupa foto, cara termudah untuk menyimpan story adalah dengan menggunakan screenshot. Untuk setiap HP berbeda-beda cara mengambil screenshot. Jika HP kalian samsung, cukup tekan tombol lock screen+home. Namun, screenshot tidak berfungsi untuk video, jika kalian ingin menyimpan video, kalian memerlukan aplikasi pihak ketiga.
Cara Simpan Instagram Story di Android
Aplikasi Android yang bisa kamu gunakan bernama Story Saver, aplikasi ini tersedia gratis di Google Play store. Pertama kamu harus masuk ke akun Instagram untuk memulai. Halaman utama menunjukkan semua Cerita yang telah diposting oleh following kamu, tetapi kamu juga dapat mencari pengguna lain di bilah pencarian. Pilih foto atau video yang kamu inginkan dan ketuk Simpan. Secara otomatis foto akan tersimpan di folder StorySaver.
Cara Simpan Instagram Story di iOS
Untuk pengguna iOS, kalian bisa mengunduh aplikas bernama Repost Story for Instagram di app store. Aplikasi ini cukup mudah digunakan, pertama kalian harus masuk dengan akun Instagram kalian dan memberinya akses ke gallery perangkat untuk dapat menyimpan Story. Di sini kalian akan melihat story dari orang yang kalian ikuti, secara berurutan dari atas ke bawah, tidak seperti aplikasi Instagram. Ketuk ikon lingkaran untuk menampilkan pratinjau story. Lalu ketuk pratinjau untuk membuka gambar atau video di layar penuh. Kamu akan melihat ikon simpan di kanan atas, tinggal sentuh ikon tersebut untuk menyimpan file ke perangkatmu.
Perhatikan bahwa jika sebuah cerita terdiri dari beberapa video atau gambar, kamu harus menyimpannya satu per satu. Kamu tidak dapat menyimpan keseluruhan cerita sebagai satu file sebanyak yang kalian bisa, seperti kalian menyimpan story milikmu di aplikasi Instagram.
Sebenarnya aplikasi Repost Story for Instagram adalah aplikasi gratis. Tapi akan menampilkan iklan lima detik yang cukup menjengkelkan setiap kali kamu menyimpan sebuah story. Kalau kamu tidak ingin iklan muncul terus, kamu dapat membayar $5, maka iklan tidak akan muncul 😂.
Terlepas dari cara kalian menyimpan story, yang terbaik adalah pastikan kalian melakukannya dengan izin dari orang yang mempostingnya 🙏. Ini sangat penting jika kalian akan membagikan konten dalam cerita atau posting instagram. Semoga post ini membantu kalian. Jika ada cara lain yang kebih mudah untuk menyimpan Instagram story, kalian bisa komen di bawah. 👇
PENELUSURAN TERKAIT
- cara menyimpan story ig tanpa aplikasi
- cara menyimpan instagram stories orang lain tanpa aplikasi
- cara download story ig tanpa aplikasi
- cara menyimpan highlight instagram orang
- cara menyimpan story ig yang sudah lama
- cara menyimpan sorotan instagram orang lain
- cara save highlight instagram orang lain
- cara menyimpan instastory tanpa aplikasi
- Ingin Simpan Instagram Stories Teman? Yuk, Coba Cara Ini
- Cara Menyimpan Instagram Story dengan Sangat Mudah
- Hasil web
- Cara Mudah Simpan Instagram Stories di Android
- Cara Menyimpan Instagram Stories Tanpa Aplikasi